HALOSULSEL.COM, SOPPENG -- Tokoh masyarakat Soppeng, Unru Hekon, mengakui sosok Ilham Arief Sirajuddin (IAS) salah satu politisi dengan mobilitas tak ada tanding di Sulsel. Hal tersebut diungkapkan mantan ketua Gerindra Soppeng ini, setelah ikut mengamati mobilitas kandidat bakal calon gubernur Sulsel 2024 itu, mengelilingi Sulsel setahun terakhir.
"Saya ikut mengamati dari medsos IAS. Seperti tidak ada waktu akhir pekan yang terlewatkan berkeliling Sulsel. Dari daerah ke daerah. Jadi soal mobilitas sebagai politisi, IAS tiada bandingannya," ujar Unru saat menerima IAS di kediamannya, di Takalala, Soppeng, Sabtu, 15 Juli 2023.
Sebagai salah satu politisi senior di Soppeng, Unru sangat yakin mobilitas silaturahmi tinggi salah satu kunci utama kesuksesan seorang politisi meraup simpati masyarakat.
"Bersilaturahmi itu membutuhkan tekad kuat juga. Kesungguhan juga. Dan yang terpenting, memang mengelilingi Sulsel itu butuh biaya juga," ujar Unru.
Unru juga menegaskan, dirinya dan keluarga besar siap mengantar IAS menjadi Gubernur Sulsel 2024. "Melihat kematangan sosok IAS, insya Allah beliau yang paling tepat bisa membenahi Sulsel ke depan," tegas Unru.
IAS menyambangi kediaman Unru sekaitan hajatan akikah cucu pertamanya. Di sela-sela obrolan santai dengan keluarga besar Unru, IAS berbagi tips terkait pileg 2024. Menurut sosok yang dijuluki Bapak Pembangunan Kota Makassar itu, caleg harus berani melipatgandakan upayanya bersaing saat ini.
"Kurangi istirahat, perbanyak temui orang. Karena silaturahmi langsung itu sebenarnya sudah memberi ruang 50 persen pemilih menjatuhkan pilihannya kepada figur yang dia temui langsung. Peluang 50 persen sisanya adalah referensi lain yang didapatkan sendiri pemilih," terang IAS.
Akhir pekan ini, Sabtu-Ahad, 15-16 Juli, kandidat cagub yang hadir dengan tagline GubernurKu itu kembali mengisi akhir pekan dengan silaturahmi politik.
IAS menyasar tiga kabupaten. Mulai dari Wajo, Soppeng dan Barru. Di Sopeng, selain bersilaturahmi dengan sejumlah kolega dekatnya, IAS sekaligus menghadiri Festival Gau Maraja 2023. (*)
Komentar